Banner Ads

3 Aplikasi Edit Foto Terbaik untuk Android


Aplikasi edit foto saat ini banyak sekali seiring dengan penggunaan HP smartphone Android. Dengan aplikasi edit foto terbaik maka Anda bisa mendapatkan hasil gambar atau foto yang bagus agar bisa di share di media social.

Dengan fasilitas photo editing yang lengkap. Mengedit foto memang menjadi hal yang penting ketika kita kurang puas dengan hasil jepretan asli kamera.

Untuk itu, agar bisa menjadikan gambar tersebut lebih cantik, maka mengedit menggunakan aplikasi photo editor merupakan solusi yang tepat. Tingginya permiintaan konsumen terhadap aplikasi photo editor, tak heran menyebabkan banjirnya beragam aplikasi edit foto yang seringkali membuat pengguna bingung menentukan pilihan. Untuk itu simaklah penjelasan dibawah ini yang akan memberikan ulasan singkat mengenai beberapa aplikasi edit foto yang direkomendasikan untuk pembaca.

Aplikasi Edit Foto Terbaik Android 2015

#1. Aplikasi edit foto dengan Pixlr Express

Aplikasi edit foto yang pertama adalah Pixlr Express, dimana aplikasi ini memiliki fitur alat editing foto yang lengkap, seperti pengaturan contrast, brightness, photo cropping, rotate, hingga beragam photo effect yang mencapai 600 efek yang bisa diterapkan pada foto anda untuk mendapatkan hasil gambar yang lebih mernarik.

Dengan Pixlr Anda dapat menangkap setiap saat dan membuatnya indah dengan lebih dari 2 juta kombinasi warna, overlay, dan filter. Setelah Anda selesai mengedit foto hasil jepretan Anda sendiri, Anda dapat membagikannya langsung ke Instagram, Facebook, Twitter, atau jaringan sosial favorit Anda yang lain!

Anda dapat mendownloadnya:

https://play.google.com/store/apps/details?id=com.pixlr.express


#2. Aplikasi edit foto dengan Perfectly Clear

Aplikasi edit foto terbaik berikutnya adalah Perfectly Clear yang memfasilitasi pengaturan warna hingga tingkat kecerahan gambar yang akan membuat hasil gambar terlihat bagus namun tetap alami.
Aplikasi ini dapat mengoreksi gambar dengan sekali tekan, 18 koreksi terjadi secara otomatis sehingga Anda mendapatkan foto profesional tanpa editing yang membosankan dan kompleks.
Perfectly Clear dengan versi terbaru 4.0. telah memiliki fiture lebih kuat, seperti :
• Next Generation dapat mendeteksi gambar berdasarkan jenis kelamin
• Wajah Slimming
• Mata Lingkaran, Shine, Blemish dan Red-Eye Removal
• Catchlights
• Memperbaiki foto Anda sampai dengan dua kali kecepatan.

Anda dapat mendownloadnya di sini:


https://play.google.com/store/apps/details?id=de.worldiety.athentech.perfectlyclear

#3. Aplikasi edit foto dengan Adobe Photoshop Express

Dan aplikasi edit foto yang tidak kalah canggihnya adalah Adobe Photoshop Express. Aplikasi ini mungkin lebih cocok untuk anda yang suka mengotak-ngatik gambar lebih detail karena aplikasi ini memiliki fitur photo editing paling lengkap.

Fitur Adobe Photoshop Express :

  • Dapat meluruskan, memutar, dan membalik foto Anda. Menghapus mata merah, dan mata hewan peliharaan.
  • Auto-Fix: Sebuah penyesuaian satu sentuhan untuk kontras, exposure, dan white balance.
  • Blemish Removal: Dengan satu sentuhan, menghilangkan bintik-bintik, kotoran, dan debu dari foto Anda.
  • Warna: kontrol Slide untuk kejelasan, kontras, exposure, menyoroti, bayangan, suhu, warna, mempertajam dan Vibrance.
  • Satu-sentuhan filter "Looks": Pilih dari lebih dari 20 efek eye-catching! 
  • Citra mesin rendering meningkatkan kinerja dan memungkinkan penanganan ukuran file besar - yaitu foto panorama.
  • Borders: Tambahkan sentuhan pribadi khusus untuk foto Anda dengan 15 perbatasan dan frame.
  • Dukungan foto RAW: Impor dan mengedit foto dalam format RAW.
  • Berbagi ke semua situs favorit Anda sosial: Facebook, Twitter, Tumblr dan banyak lagi. 
Photoshop Express mendukung format file berikut:
• Foto: JPG, PNG
• Raw file: ARW (SONY), CR2 (CANON), CRW (CANON), dng, erf (EPSON), raf (FUJI), 3fr & fff (HASSELBLAD), DCR (KODAK), MRW (KONICA), mos ( LEAF), RWL (LEICA), nef & nrw (NIKON), orf (OLYMPUS), RW2 (PANASONIC), PEF (PENTAX), srw (SAMSUNG)

https://play.google.com/store/apps/details?id=com.adobe.psmobile

Itulah informasi mengenai beberapa aplikasi edit foto di Android yang direkomendasikan. Selain aplikasi edit foto  tersebut diatas, masih ada banyak lagi jenis aplikasi photo editor lain yang bisa ditemui dan di download dengan mudah melalui  Android Market, misalnya aplikasi otaku camera, photo background erase, photo blend, picsArt, beauty plus, dan masih banyak lagi.

Bagi anda yang masih merasa kebingungan untuk menentukan aplikasi photo editor mana yang akan anda download, anda bisa mempertimbangkan rating aplikasi dan testimoni pengguna lain yang bisa dilihat di deskripsi aplikasi aplikasi edit foto yang anda inginkan.
Anda Butuh bantuan ? Mau tanya-tanya tentang 3 Aplikasi Edit Foto Terbaik untuk Android ? Silahkan kontak kami.